Vaksin SARS-CoV-2: Kontribusi Global Pfizer dan BioNTech dalam Menangani Covid-19

Authors

July 13, 2023

Downloads

Pandemi COVID-19 telah menimbulkan permintaan akan vaksin sebagai respon cepat tanggap untuk menanggulangi masalah kesehatan global. Untuk itu, peran aktor internasional dari berbagai level sangat diperlukan untuk menangani masalah global seperti ini. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah dengan kerja sama. Pfizer dan BioNTech merupakan contoh perusahaan multinasional yang ahli dalam bidang teknologi kesehatan yang melakukan kerja sama untuk membuat vaksin COVID-19. Penelitian ini berupaya untuk memahami kerja sama bilateral yang dilakukan oleh Pfizer dan BioNTech berdasarkan konsep Kerja Sama Bilateral serta relevansinya dengan kesehatan global. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yang berbasis pada data arsip, dokumen, dan internet. Adapun temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa kerja sama bilateral yang dilakukan Pfizer dan BioNTech telah melalui proses utama dalam kerja sama bilateral, yakni membentuk perjanjian, melaksanakan kerja sama, serta hasil yang diberikan dapat menyelesaikan masalah yang ada. Vaksin BNT162b2 yang Pfizer dan BioNTech produksi juga telah terbukti efektif dan aman dalam menangkal penyakit COVID-19, sehingga relevan dalam mewujudkan nilai-nilai Kesehatan Global.

Kata Kunci: Vaksin COVID-19, Pfizer-BioNTech, Kerja Sama Bilateral, Kesehatan Global