Pengetahuan Mahasiswa Perokok Aktif tentang Stain Gigi dan pasta gigi Charcoal sebagai Dasar Pemilihan Pasta Gigi

Charcoal Manusia dan Kesehatan Perokok Stain

Authors

May 31, 2024

Downloads

Mahasiswa banyak berstatus sebagai perokok aktif. Hal itu dikarenakan pada kelompok umur 17-23 tahun merupakan target pemasaran rokok. Selain itu, mereka sedang berada pada fase coba-coba sehingga memiliki keinginan yang tinggi untuk mengikuti trend merokok. Merokok berkaitan dengan masalah kesehatan mulut dan gigi, salah satunya stain gigi. Pada perokok aktif kejadian stain gigi dua kali lebih banyak daripada bukan perokok. Kejadian stain gigi dapat dikurangi dengan penggunaan pasta gigi berbahan charcoal. Charcoal dapat menyerap karbon aktif sehingga dapat mengurangi stain gigi. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan responden laki-laki mengenai stain gigi dan manfaat charcoal terhadap pemilihan pasta gigi berbahan charcoal. Metode yang digunakan yaitu analisis kuantitatif dengan pengambilan data pada 110 responden secara accidental sampling menggunakan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan 57,3% responden memiliki pengetahuan yang baik mengenai stain gigi dan 46,4% responden memiliki pengetahuan yang baik mengenai manfaat charcoal. Namun, 57,3% responden tidak memilih pasta gigi dengan kandungan charcoal. Data tersebut dianalisis menggunakan uji regresi logistik berganda yang menunjukkan nilai (p) > 0,05 (펱), serta analisis range Spearman yang menunjukkan nilai (p) =      0,03. Tidak ada hubungan antara tingkat pengetahuan responden tentang stain gigi dan pemilihan pasta gigi berbahan charcoal, tetapi terdapat hubungan antara pengetahuan tentang stain gigi dan pengetahuan tentang manfaat charcoal dalam pasta gigi. Maka dapat dilakukan promosi kesehatan dengan tujuan untuk memotivasi mahasiswa perokok aktif Universitas Airlangga untuk memilih pasta gigi berbahan charcoal.

Most read articles by the same author(s)