BOJONEGORO CORRELATION BETWEEN RAISING LIVESTOCK AND ARI‘S INCIDENT IN CHILDREN UNDER TWO TLATAH VILLAGE BOJONEGORO DISTRICT
Downloads
Latar Belakang: Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) merupakan penyakit saluran pernapasan atas atau bawah yang biasanya bersifat menular dan dapat mengakibatkan berbagai spektrum penyakit. ISPA masih menjadi masalah kesehatan yang serius di negara berkembang seperti Indonesia. Tak hanya menyerang orang dewasa saja, ISPA juga menjadi penyebab utama kematian pada balita. Prevalensi ISPA di Indonesia pada tahun 2018 mencapai 9,3%, sedangkan prevalensi kasus ISPA pada balita di Bojonegoro mencapai 17,75% (Kemenkes, 2018). Berdasarkan data yang diperoleh peneliti dari posyandu Desa tercatat kasus ISPA pada tahun 2019 mencapai 253 kasus. Sebanyak 28 kasus ISPA terjadi pada balita usia 0-2 tahun. Tujuan: Menganalisis hubungan antara pemeliharaan hewan ternak di dalam rumah dengan kejadian ISPA pada balita usia 0-2 tahun di Desa Tlatah Kecamatan Purwosari Kabupaten Bojonegoro. Metode: Penelitian ini bersifat observasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah semua balita berusia 0 – 2 tahun di Desa Tlatah Kabupaten Bojonegoro yang berjumlah 40 orang sehingga teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Data dikumpulkan menggunakan teknik wawancara dan observasi. Kemudian data dianalisis menggunakan uji chi-square. Hasil: Penelitian tidak menunjukkan adanya hubungan pemeliharaan hewan ternak dengan kejadian ISPA pada balita karena p = 0,364 > α = 0,05. Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan antara pemeliharaan hewan ternak dengan kejadian ISPA pada balita di Desa Tlatah Kabupaten Bojonegoro.
Kata kunci: ISPA, balita, hewan ternak
Chandra, Budiman. 2018. Pengantar Kesehatan Lingkungan. Jakarta: Pernerbit Buku Kedokteran.
Dagne, Henok, Zewudu Andualem, Baye Dagnew, and Asefa Adimasu Taddese. 2020. "Acute Respiratory Infection and Its Associated Factors among Children Under-Five Years Attending Pediatrics Ward at University of Gondar Comprehensive Specialized Hospital, Northwest Ethiopia: Institution-Based Cross-Sectional Study.” BMC Pediatrics 20(1):1–7.
Kemenkes. 2018. "Hasil Utama Riset Kesehata Dasar (RISKESDAS).” Journal of Physics A: Mathematical and Theoretical 44(8):1–200.
Kemenkes RI. 2019. Profil Kesehatan Indonesia 2018 [Indonesia Health Profile 2018].
Mahardika I. 2015. "Hubungan Faktor Kegiatan Di Rumah Terhadap Penaykit ISPA Pad Balita. Studi Kasus Di Wilayah Kerja Puskesmas Tenggarang Kabupaten Bondowoso.” Universitas Jember.
Masriadi. 2017. Epidemiologi Penyakit Menular. Surabaya: Rajawali Pers.
Ochtarena, Dara. 2020. "HUBUNGAN LINGKUNGAN TEMPAT TINGGAL DAN PERILAKU MEROKOK DIRUMAH DENGAN KEJADIAN ISPA PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS RUMBAI.” Poltekkes Kemenkes Riau.
Puspita, Anda Desi. 2014. "HUBUNGAN PEMELIHARAAN TERNAK DENGAN KEJADIAN ISPA DI DESA PATOKAN KECAMATAN BANTARAN KABUPATEN PROBOLINGGO.”
Ramani, Vinod K., Jayashree Pattankar, and Suresh Kuralayanapalya Puttahonnappa. 2016. "Acute Respiratory Infections among Under-Five Age Group Children at Urban Slums of Gulbarga City: A Longitudinal Study.” Journal of Clinical and Diagnostic Research 10(5):LC08-LC13.
Saputri, Isnaeni Wahyu. 2016. Analisis Spasial Faktor Lingkungan Penyakit ISPA Pneumonia Pada Balita Di Provinsi Banten Tahu 2011-2015. Skripsi. Jakarta.
Sidiq, Rapitos. 2016. "JARAK RUMAH DENGAN KANDANG TERNAK TERHADAP KECENDRUNGAN BALITA MENDERITA PENYAKIT PNEUMONIA.” VII(August):43–47.
Zulaikhah, Siti Thomas, Purwito Soegeng, and Titiek Sumarawati. 2017. "Risk Factors of Acute Respiratory Infections in Practice Area for Community of Medical Students in Semarang.” Kesmas 11(4):192–97.
Copyright of the article is transferred to the journal, by the knowledge of the author, whilst the moral right of the publication belongs to the author. In order to be accepted and published by JPH RECODE, author(s) submitting the article manuscript should complete all the review stages. By submitting the manuscript, the author(s) agreed to these following terms:
The copyright of accepted articles shall be assigned to JPH RECODE as the publisher of the journal. The intended copyright includes the rights to publish articles in various forms (including reprints). JPH RECODE maintain the publishing rights to the published articles.
Authors are permitted to disseminate published article by sharing the link/DOI of the article at JPH RECODE. Authors are allowed to use their articles for any legal purposes deemed necessary without written permission form JPH RECODE with an acknowledgement of initial publication to this journal.
The Copyright Transfer Agreement Form can be downloaded ON THIS FORM.