Analysis of Instagram Accounts based on Responses to the Pandemic in University Libraries in Indonesia

Disaster response stage Instagram post university library COVID-19 disaster preparedness content analysis

Authors

December 20, 2024

Downloads

Latar belakang: Respon terhadap bencana sangat penting dalam perpustakaan perguruan tinggi, terutama di masa pandemi. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis akun Instagram pada tahap respon bencana di perpustakaan perguruan tinggi. Metode: Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan konten analisis deskriptif dengan menganalisis akun Instagram perpustakaan perguruan tinggi terbaik di Indonesia berdasarkan Webometrics Rank 2021. Sejak 2 Maret 2020 hingga 31 Desember 2021, terdapat total 4192 unggahan dari 19 akun perpustakaan perguruan tinggi yang dianalisis. Terdapat 216 unggahan berdasarkan respon terhadap pandemi yang meliputi konten status gedung, jam masuk perpustakaan, akses dan layanan, serta proses dan prosedur. Hasil: Dapat disimpulkan bahwa akun Instagram perguruan tinggi belum memanfaatkan Instagram pada tahap respon terhadap bencana secara maksimal. Hal ini terlihat dari beberapa akun Instagram perpustakaan yang sama sekali tidak mengunggah informasi berupa video maupun gambar terkait tahap respon terhadap bencana. Namun, perpustakaan perguruan tinggi telah merespon bencana pandemi dengan memberikan informasi mengenai langkah-langkah prosedur yang diterapkan di perpustakaan untuk menjamin keselamatan pengguna. Kesimpulan: Pemahaman akan tahap respon pada bencana merupakan hal yang harus diperhatikan oleh perpustakaan perguruan tinggi. Perpustakaan perguruan tinggi dapat memaksimalkan penggunaan akun Instagram untuk melakukan promosi terkait kebijakan baru yang diterapkan pada kondisi pandemi.

 

Background: The response to disasters is very significant in university libraries, especially during a pandemic. Purpose: This study aims to analyze Instagram accounts at the disaster response stage in university libraries. Methods: This research was conducted using quantitative research methods with a descriptive analysis content approach by analyzing the Instagram accounts of libraries at the top universities in Indonesia based on the Webometrics Rank 2021. From March 2, 2020, to December 31, 2021, there were a total of 4.192 posts from the 19 university library accounts analyzed. There are 216 posts based on responses to the pandemic covering building status content, library entry hour, access and services, and process and procedure. Results: It can be concluded that the college's Instagram account has not utilized Instagram at the response stage at its best, and it can be seen from some of the library's Instagram accounts that did not post information in the form of video or image related to the response stage at all. However, university libraries have responded to the pandemic disaster by providing information on the procedure steps implemented in libraries to ensure users’ safety. Conclusion: Understanding the stages of disaster response is something that university libraries must pay attention to. University libraries can maximize the use of Instagram accounts to promote new policies implemented during the pandemic.