Hubungan ASI Eksklusif dengan Perkembangan Balita yang Memiliki Riwayat Berat Badan Lahir Rendah (BBLR) di Puskesmas Tanah Kali Kedinding Surabaya

exclusive breastfeeding growth and development of toddler Low Birth Weight (LBW)

Authors

  • Hasniyah Rizka Kumala
    hasniyah.rizka.kumala-2017@fkm.unair.ac.id
    Departemen Biostatistika dan Kependudukan ,Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga
  • Windhu Purnomo Departemen Biostatistika dan Kependudukan ,Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga
27 June 2019

Downloads

Latar Belakang: Bayi dengan berat badan lahir rendah (BBLR) atau bayi yang lahir <2500g, memiliki
perkembangan cenderung lebih lambat dibandingkan anak yang lahir dengan berat badan normal.
Pada kasus BBLR sangat jarang diberikan ASI secara eksklusif karena keinginan ibu untuk
menaikkan berat badan bayi secara cepat, sehingga diberikan makanan tambahan selain ASI. Balita
dengan riwayat BBLR sangat beresiko mengalami gangguan tumbuh kembang.

Tujuan: Tujuan Penelitian ini adalah menganalisis apakah ada hubungan antara ASI ekslusif dengan
perkembangan balita dengan riwayat BBLR di Puskesmas Tanah Kali Kedinding Kota Surabaya.

Metode: Jenis penelitian analitik observasional yang bersifat cross sectional. Populasi ibu yang
memiliki bayi usia 12-36 bulan dengan riwayat Berat Badan Lahir Rendah sebanyak 34 responden,
menggunakan tehnik simple random sampling ditemukan besar sampel 32 responden. Variabel
independen ASI eksklusif, variabel dependen pertumbuhan. Pengumpulan data menggunakan
kuesioner dan uji statistic menggunakan spearman.

Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari penghitungan menggunakan uji spearman diperoleh
p=0, 000 yang berarti ada hubungan yang signifikan antara ASI eksklusif dengan perkembangan pada
balita dengan riwayat BBLR.

Kesimpulan: Kesimpulan dari penelitian ini semakin bayi diberi ASI eksklusif maka perkembangan
balita akan semakin baik.

ABSTRACT

Background: Babies with Low Birth Weight or babies born ≤2500gr, having a development of tend to
be slower than children born with normal weight. In the case LBW was given exclusive breastfeeding
rarely because the mother want to raised the baby weight quickly, so given extra food other than
breastfeeding. The growth of toddler with LBW history is very at risk of growth disorder.

Objectives: The purpose of this study was to analyze the relationship between exclusive
breastfeeding with development of toddlers who had LBW history in Puskesmas Tanah Kali Kedinding
Surabaya The population involved the mother with a baby 12-36 months of age with a history of low
birth weight as much as 34, respondents using simple technique random sampling found big 32
respondents.

Methods: This research using cross sectional approach. The independent variable, exclusive breast
milk the dependent variable growth and development. The collection of data using a questionnaire and
test it statistic use spearman correlation.

Results: The results p value of test spearman p=0.000 which means significant exists correlation
between breastfeeding exclusively with development.

Conclusion: The conclusion this study, the more babies are given exclusive breastfeeding, the better
the toddler's development will be.