Resistensi Escherichia coli Terhadap Berbagai Macam Antibiotik pada Pasien Kucing Rumah Sakit Hewan Pendidikan Universitas Pendidikan Mandalika

Resistensi antibiotik Escherichia coli Kucing

Authors

May 8, 2022

Downloads

Kurang efektifnya antibiotik yang digunakan dalam terapi pada pasien yang terinfeksi bakteri salah satu indikasi adanya resistensi terhadap antibiotik. Resistensi antibiotik merupakan permasalahan yang berkaitan dengan kesehatan manusia, hewan dan lingkungan. Hewan beserta lingkungan dianggap sebagai salah satu reservoir munculnya bakteri resisten yang dapat berpindah ke manusia baik secara langsung maupun tidak langsung, dapat pula melalui makan dan lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui resistensi antibiotik bakteri Escherichia coliterhadap antibiotik Penicillin G, Tetracyline, dan Cefotaxime. Pengujian dilakukan pada 12 sampel kucing yang satang untuk diperiksa di Rumah Sakit Hewan Pendidikan, Universitas Pendidikan Mandalika. Hasil pegujian menujukan dari 12 sampel tersebut menunjukan bahwa bakteri Escherichia coli yang resisten terhadap penicillin G sebesar 91,7%, resisten terhadap tetracycline 58,3% dan resisten terhadap antibiotik cefotaxime sebesar 33,3%.