Refleksi Kehidupan Mikhail Bulgakov di Apartemen Komunal Soviet dalam Novela Manusia Berjiwa Anjing dan Telur Fatal

apartemen komunal Mikhail Bulgakov pandangan dunia Rusia strukturalisme genetik

Authors

January 10, 2022

Downloads

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pandangan dunia Mikhail Bulgakov tentang apartemen komunal. Mikhail Bulgakov melalui kedua novelanya yang berjudul Собачье Сердце (Manusia Berjiwa Anjing) dan Роковые Яйца (Telur Fatal) mengkritisi kebijakan perumahan yang dilakukan oleh pemerintah Soviet. Ia sering menampilkan kekurangan yang ada di apartemen komunal di dalam kedua novela tersebut. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana penggambaran tentang apartemen komunal yang ada di dalam novela lahir dari pandangan dunia
Bulgakov dan bagaimana Bulgakov menggambarkan apartemen komunal dalam novela yang dibuatnya. Penelitian ini bersifat kualitatif deskriptif. Teori strukturalisme genetik Lucien Goldmann digunakan untuk menganalisis pandangan dunia Bulgakov. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pandangan dunia Bulgakov memengaruhi penggambarannya tentang apartemen komunal yang ada di dalam kedua novela. Apartemen komunal digambarkan oleh Bulgakov sebagai tempat tinggal yang tidak nyaman, banyak aturan, dan tidak aman.