Refleksi Kearifan Lokal dalam Sastra Indonesia Karya Sastrawan Jawa Timur

karya sastra Indonesia refleksi kearifan lokal sastrawan Jawa Timur

Authors

Downloads

Abstrak

Studi ini bertujuan mengungkapkan dan memaknakan refleksi kearifan lokal dalam karya-karya sastra Indonesia sastrawan Jawa Timur beserta korelasinya dengan sosial-budayanya. Dalam studi ini digunakan metode penelitian kualitatif terpadu (library research dan field research) yang dikerjakan secara analitis-kritis dan reflektif. Objek materialnya karya-karya sastra dan sosial-budaya sastrawan Jawa Timur, dengan strategi pemerolehan data dokumentasi dan observasi, serta teknik baca, simak, dan catat. Dalam studi ini ada dua temuan: pertama, refleksi kearifan lokal dalam karya-karya sastra Indonesia sastrawan Jawa Timur menyangkut harmoni antarmanusia dengan alam, kedalaman cinta, kesederhanaan hidup manusia, kesetiaan dan keikhlasan, romantika perkawinan, dan kebahagiaan hidup. Kedua, makna reflektif kearifan lokal dalam karya sastra Indonesia beserta korelasi dengan sosial-budayanya adalah adanya sinergi antara manusia dan alam; tanggung jawab dan kewajiban dalam menjaga, merawat, melestarikan, dan mengeksplorasi alam.

 

Kata kunci: karya sastra Indonesia, refleksi kearifan lokal, sastrawan Jawa Timur

 

Abstract

This study aims to reveal a local wisdom reflection in the Indonesian literature written by East Java authors and to define the local wisdom reflection in relation to their social-culture. This study was analytically, critically, and reflectively conducted in one integrated qualitative method (library research and field research). The data, literature works, were collected through some techniques such as documenting, observing, reading, referring, and taking notes. The findings show that first, the local wisdom reflection in the Indonesian literature written by East Java authors is concerned with the harmony relation between human and nature, the depth of love, the simplicity of a human's life, the faithfulness and sincerity, the romance of marriage, and the happiness of life. Second, the local wisdom reflection is defined as a synergy between human and nature in which there are some responsibilities like preserving, taking care of, conserving, and exploring the nature.

 

Keywords: East Java authors, Indonesian literature, local wisdom reflection