Negative Effects of Social Media Use On Mental Health In Adolescents

Kesehatan mental Media sosial Remaja

Authors

2 June 2022

Downloads

Latar Belakang: Media sosial merupakan hal yang lumrah digunakan bagi semua orang, termasuk pada remaja. Ditemukan bahwa remaja yang menggunakan media sosial lebih dari tiga jam per hari berisiko tinggi mengalami masalah kesehatan mental, terutama masalah internalisasi atau citra diri.

Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk membahas tentang penggunaan media sosial dan bagaimana sebenarnya pengaruh media sosial dan efek negatifnya terhadap kesehatan mental.

Metode: Metode yang digunakan adalah studi literatur dari 20 artikel dan jurnal yang diambil dari berbagai sumber yaitu Google Scholar, Google, dan e-book dengan topik yang dibahas yaitu Efek Negatif Penggunaan Media Sosial terhadap Kesehatan Mental pada Remaja.

Hasil: Media sosial dikatakan berdampak negatif bagi kesehatan mental jika digunakan secara berlebihan oleh remaja. Gangguan kesehatan mental yang terjadi akibat media sosial seperti yang disebutkan di atas adalah gangguan kecemasan dan depresi. Selain itu disebutkan juga bahwa media sosial dapat menyebabkan gangguan kesehatan mental yang disebut narsisme, phantom vibration syndrome dan FoMO atau Fear of Missing Out serta gangguan tidur atau insomnia.

Kesimpulan: : Media sosial memiliki dampak negatif pada kesehatan mental. Saat ini, media sosial digunakan oleh hampir semua penduduk bumi. Mayoritas penggunaan media sosial digunakan oleh remaja. Oleh karena itu, penggunaan media sosial harus sangat berhati-hati..

Kata kunci: Kesehatan mental, Media sosial, Remaja.