APLIKASI PROBIOTIK, IMUNOSTIMULAN, DAN MANAJEMEN KUALITAS AIR DALAM UPAYA PENINGKATAN PRODUKSI BUDIDAYA UDANG VANNAMEI (Litopenaeus Vannamei) DI KECAMATAN UJUNG PANGKAH, KABUPATEN GRESIK
Downloads
Udang vannamei merupakan salah satu komoditas perikanan yang bernilai ekonomis penting. Tingginya permintaan terhadap udang vannamei menyebabkan pentingnya kegiatan budidaya. Namun adanya berbagai permasalahan pada budidaya udang vannamei menyebabkan diperlukannya suatu teknologi untuk meningkatkan produksi. Tujuan kegiatan ini adalah untuk mengaplikasikan penyediaan probiotik, aplikasi immunostimulan, dan pengukuran kualitas air di tambak yang ada di Desa Pangkah Wetan dan Pangkahkulon, Kecamatan Ujung Pangkah, Kabupaten Gresik sebagai upaya untuk peningkatan produksi hasil panen tambak udang vannamei. Kegiatan ini dilaksanakan pada bulan Juli-Agustus 2019. Metode kegiatan ini adalah penyuluhan, peragaan, diskusi, dan demoplot di lapangan. Hasil kegiatan ini adalah anggota kelompok mitra berpartisipasi aktif dalam setiap tahapan kegiatan yang dilakukan. Materi yang diberikan bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan dan melindungi udang dari penyakit, menjaga kualitas air, dan menekan kematian udang untuk peningkatan produksi. Hasil pengukuran kualitas air dilapangan menunjukkan bahwa kondisi suhu di tambak kelompok mitra yaitu 320C, kecerahan 50 cm, warna air kecoklatan, dan pH 7.
Makhmud, S., Aunurohim, Tjahyaningrum, T.D., 2012. Struktur Komunitas Fitoplankton pada Tambak dengan Pupuk dan Tambak Tanpa Pupuk di Kelurahan Wonorejo, Surabaya, Jawa Timur, J. Sains dan Seni ITS, 1, p. 11-15.
Andriyanto, F., Evani, A., dan Riniwati, H., 2013. Analisis Faktor-Faktor Produksi Usaha Pembesaran Udang Vanname (Litopenaeus vannamei) di Kecamatan Paciran Kabupaten Lamongan Jawa Timur ; Pendekatan Fungsi Cobb-Douglass. J. ECSOFiM, 1 (1), p. 82:96.
Dahuri, R., 2003. Keanekaragaman Hayati Laut: Aset Pembangunan Berkelanjutan Indonesia. Gramedia.
Ekawati, W., Nursyam, H., Widjayanto, E., dan Marsoedi., 2012. Diatomae Chaetoceros ceratosporum dalam Formula Pakan Meningkatkan Respon Imun Seluler Udang Windu (Penaeus monodon Fab.) J. Exp. Life Sci, 2 (1), p. 20-28.
Flores, M. L., 2011. The Use of Probiotic In Aquaculture: an overview. Int. Res. J. Microbiol, 2, p.471–478.
Hidayani, A. A., Malina, A. C., dan Tampangallo, B. R., 2015. Deteksi Distribusi White Spot Syndrome Virus Pada Berbagai Organ Udang Vaname (Litopenaeus vannamei). Torani (J. Ilmu Kelautan dan Perikanan), 25 (1, p. 1-6.
Putri, F. M., Sarjito, dan Suminto., 2013. Pengaruh Penambahan Spirulinasp. dalam Pakan BuatanTerhadap Jumlah Total Hemosit dan Aktivitas Fagositosis Udang Vaname (Litopenaeus vannamei). J. Aquaculture Management and Technology, 2(1), p. 102-112.
Mayasari, E. 2013. Pengaruh pemberian bakteri asam laktat terhadap kelangsungan hidup ikan kerapumacan (Epinephelus fuscoguttatus). Skripsi. Fakultas Perikanan Dan Ilmu Kelautan Universitas Riau.
Suhartini dan Farikhak. 2016. IbM Petani Udang Windu Duduksampeyan Gresik Jawa Timur. Prosiding Seminar Nasional Ekonomi dan Bisnis & Call For Paper FEB UMSIDA 2016.
WWF., 2014. Better Management Practices Budidaya Udang Vannamei. WWF Indonesia.
1. The copyright of this journal belongs to the Editorial Board, based on the author's consent, while the moral rights of the publication belong to the author(s).
2. The formal legal aspect of journal accessibility refers to the same Creative Common Attribution + Noncommercial + ShareAlike (CC BY-NC-SA), implying that publication can be used for non-commercial purposes in its original form.
3. Every publication (printed/electronic) is open access for educational, research and library purposes. In addition to the objectives stated above, the editorial board is not responsible for copyright infringement