Prevalensi Infeksi Toxocara Cati pada Kucing Peliharaan di Kecamatan Banyuwangi

prevalensi Toxocara cati kucing peliharaan Banyuwangi

Authors

  • Fifi Anik Suroiyah
    fifianik33@gmail.com
    Bachelor of Veterinary Medicine, Faculty of Veterinary Medicine, Universitas Airlangga
  • Poedji Hastutiek Department of Veterinary Parasitology, Faculty of Veterinary Medicine, Universitas Airlangga
  • Aditya Yudhana Department of Veterinary Parasitology, Faculty of Veterinary Medicine, Universitas Airlangga
  • Agus Sunarso Department of Veterinary Parasitology, Faculty of Veterinary Medicine, Universitas Airlangga
  • Ratih Novita Praja Department of Veterinary Microbiology, Faculty of Veterinary Medicine, Universitas Airlangga
September 30, 2018

Downloads

Toxocara cati (T.cati) merupakan parasit yang umumnya menyerang kucing, dan bersifat zoonosis sehingga termasuk parasit yang penting. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besaran prevalensi dari infeksi Toxocara cati pada kucing peliharaan di kecamatan Banyuwangi. Pada penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan cross sectional study dan menggunakan data dari pemeriksaan sampel feses kucing peliharaan di laboratorium. Pemeriksaan sampel feses dilaboratorium menggunakan tiga jenis metode yaitu metode natif, metode pengapungan dan metode sedimentasi. Hasil penelitiaan menunjukkan bahwa 33 dari 138 sampel kucing yang diperiksa positif terinfeksi T.cati, sehingga dapat dihitung besaran prevalensi infeksi T.cati sebesar 23,9%.

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 6 > >>